Memperhatikan Lingkungan Budaya Selama proses pengembangan, para eksekutif MNC dan tim pengembangan multinasional harus memperhatikan masalah-masalah budaya. Khususnya, tim pengembangan harus:
1. menyadari perbedaan budaya yang ada diantara Negara-negara tempat anak perusahaan berada dan merumuskan pemecahan yang dapat diterima oleh semua pihak
2. membuat suvei atas keahlian para spesialis informasi yang ada di anak perusahaan agar keahlian tersebut dapat dipergunakan secara maksimal selama penerapan
3. menyediakan pendidikan dan pelatihan bagi anak perusahaan sehingga personil mereka mendapatkan keahlian dibidang yang kurang mereka kuasai dan meningkatkan keahlian di area yang telah mereka kuasai
4. membuat program-program formal yang mempersiapkan para manajer perusahaan induk untuk bekerja sama dengan para manajer anak perusahaan, dan sebaliknya. Program tersebut harus memperhatikan masalah perbedaan budaya dan cara mengatasinya
namun tidak semua hal diatas menekankan adaptasi budaya, tugas kedua diatas
berusaha memahami kontribusi yang dapat diberikan oleh pegawai anak perusahaan pada proyek dan berusaha memanfaatkan keahlian tersebut
Peringatan perlu disadari bahwa tugas-tugas dan masalah-masalah di atas bukanlah yang selalu diikuti secara berurutan. Sebaliknya itu adalah hal-hal yang perlu diperhatikan. Dalam beberapa kasus, hal-hal tersebut disusun dalam urutan logis. Namun, tim pengembangan harus mengigat keempat kategori tersebut ketika mereka menerpkan GIC.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar